Tahukah Anda mana packaging yang terbaik diantara box ivory, kertas duplex, atau art carton? Nyatanya tidak ada lho! Semuanya bagus dan bisa digunakan jika disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Sebagai pebisnis, tentunya Anda harus memahami berbagai jenis kemasan di dunia industri terutama pengusaha kuliner.

Mengapa demikian?

Karena kemasan berperan penting dalam menjaga keamanan maupun kesegaran produk. Packaging yang tepat juga dapat menarik perhatian calon pelanggan lebih banyak. Maka dari itu tak perlu berlama-lama, simak penjelasan lengkap tentang tipe-tipe kemasan di sini!

Perbedaan Box Ivory, Duplex, dan Art Carton

Tiap orang pasti mempunyai pilihan masing-masing dalam memilih bahan kemasan. Pasalnya, masing-masing memiliki karakteristik dan keunggulannya sendiri. Penasaran apa saja itu? Baiklah, berikut merupakan perbedaan bahan ivory, duplex, dan art carton. 

1. Box Ivory

Kertas ivory merupakan kertas yang terdiri dari 2 sisi berbeda. Salah satu sisi kertas ini teksturnya kasar, sedangkan sisi lainnya licin dan berkilau. 

Kertas ivory biasanya digunakan sebagai kemasan produk makanan. Dua alasan box ivory banyak dipilih yakni:

  • Terkesan mewah & elegan karena memiliki sisi glossy
  • Food grade, sehingga aman digunakan untuk mengemas makanan.

2. Box Duplex

Kertas duplex merupakan kertas hasil daur ulang yang kemudian dilapisi white liner. Kedua sisi karton berbeda, yang satu berwarna abu-abu, sementara satunya lagi berwarna putih.

Yang menjadikan karton unggul yakni ketahanannya. Ya, karton cukup kebal terhadap segala kondisi. Ia tidak akan berubah bentuk walaupun mengalami perubahan kelembaban udara, pergantian cuaca, temperature penyimpanan, bahkan kuat ketika terkena benturan / guncangan.

Terdapat dua jenis duplex, yakni sebagai berikut:

  • Duplex Board coated, memiliki gramasi 230-450 gsm. Box duplex jenis ini cocok untuk mengemas produk yang mudah rusak. Contoh produknya yaitu keperluan farmasi, kaos kaki, korek api, dan sebagainya.
  • Duplex Board White Back, digunakan untuk produk sekali pakai, seperti makanan cepat saji.

3. Art Karton

Jenis kertas ini memiliki gramasi yang lebih tebal dari box ivory dan duplex. Karton umumnya memiliki gramasi 190gr, 210gr, 230gr, 260gr, 310gr, dan 360gr. Kertas ini biasanya digunakan untuk mengemas kue ulang tahun, sepatu, hijab, parfum, buku, dan sebagainya.

Itulah perbedaan beberapa jenis bahan kemasan. Jika Anda tertarik untuk membuat kemasan dengan desain khusus, Anda bisa menghubungi kami untuk konsultasi packaging impian Anda. 

Urusan cetak mencetak? Serahkan pada Putrama Pack!